Resep Cara Membuat Tengkleng Kambing TANPA SANTAN

Resep Tengkleng Kambing tanpa santan pedas. Masakan khas masyarakat solo jawa ini sangat enak, daging empuk karena dimasak pas waktunya, semoga sahabat bisa melakukannya di dapur sendiri.

Biasanya olahan tengkleng kambing sering dihidangkan pd acara / momen-momen tertentu, apalagi ketika hari raya idul Adha. Sebab waktu itu daging kambing sangat berlimpah. memasak tengkleng dari daging ini ternyata sangat mudah kok. beritain sengaja buatin resep tengkleng kambing untuk sahabat semua disini, hidangkan hangat hasil masakan ini di meja makan, alhasil kan habis seketika.


resep tengkleng kambing (tanpa santan)
Nah kalau dilihat dari fisiknya, hampir mirip dgn gulai kambing. perbedaannya terletek pd kuahnya. tengkleng dimasak encer. Untuk mengolah tengkleng bahan utamanya tentu daging, jeroan jg tulang, pilihlah masih muda. menurut beritain, masakan khas Solo Jawa Tengah ini patut dicoba oleh semua, karena kelezatan tengkleng kambing tak mampu menahan perut yg keroncongan, jg para pecinta kuliner harus mencicipi kelezatan unik ini.
atau resep gulai kambing sebagai alternatif
Bahan wajib :
  • 500 gram Iga kambing, (di potong-potong sesuai selera)
  • 500 gram usus kambing, (jeroan, lidah, telinga, dipotong-potong kecil)

Haluskan bumbu Tengkleng Kambing :
  • 6 siung Bawang putih
  • 12 siung Bawang merah
  • 6 butir Kemiri sangrai
  • 6 cm Kunyit
  • 1 butir Pala

memarkan bumbu :
  • 4 cm Lengkuas
  • 4 cm Jahe
  • 2 batang Serai

Bahan lainnya tengkleng kambing :
  • 2 lembar Daun salam
  • 4 lembar Daun jeruk
  • 3 cm Kayu manis
  • 6 butir Cengkeh
  • 1 liter Air matang
  • 4 sendok makan Minyak goreng tuk menumis
  • secukupnya Garam
  • secukupnya Kecap manis


Cara membuat tengkleng kambing enak tanpa santan :
  1. * Pertamanya didihkan air dlm panci, lalu rebus iga kambing selama 3 menitan (hingga keluar busa dan kotoran).
  2. * Selanjutnya Buang busa jg kotoran, angkat iga dari panci, sisihkan.
  3. * Kemudian didihkan kembali air didalam panci, lakukan hal sama seperti diatas (untuk usus, jeroan, telinga, lidah kambing).
  4. * Lalu Panaskan minyak di wajan, tumislah bumbu memar, kemudian bumbu halus dan bahan lainnya (kecuali air, iga kambing), sampai harum.
  5. * Setelah itu Masukkan iga, kemudian aduk-aduk sampai terbalut bumbu secara rata.
  6. * Sekarang sahabat Tambahkan air matang kedalamnya, biarkan mendidih.
  7. * kemudian kecilkan api, lalu masak iga sampai empuk. Tambahkan garam jg kecap manis. cicipi, kelar tengkleng kambing ini.
Boleh jg lihat nih resep sop kambing bening.
Masakan khas solo tengkleng ini sudah Siap disajikan bersama irisan jeruk nipis jg bawang goreng garing gurih, santap dlm keadaan hangat-hangat. Rasanya lebih nendang dari pd tongseng kan?, memasaknya sangat mudah, iyakan?. awas nanti ketagihan. nampaknya beritain sudah selesai memberikan resep tengkleng kambing tanpa santan untuk sahabat semua, selamat mencoba.
other source: http://www.beritain.com | http://wikipedia.org "Kirimkan artikel kamu melalui email, artikel bebas sopan. Back Link Welcome."
Title : Resep Cara Membuat Tengkleng Kambing TANPA SANTAN
Description : Resep Tengkleng Kambing tanpa santan pedas. Masakan khas masyarakat solo jawa ini sangat enak, daging empuk karena dimasak pas waktunya, se...

0 Response to "Resep Cara Membuat Tengkleng Kambing TANPA SANTAN"

Post a Comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *